Featured Post 1

Featured Post 1

Featured Post 2

Featured Post 2

Kuramasan di Nusajaya

Senin, 09 Agustus 2010
Kuramasan di Nusajaya Tradisi saling memaaafkan pada saat mau masuk bulan suci Ramadahan sudah menjadi rutinitas yang turun temurun yang dijadikan ajang untuk saling memaafkan antara warga satu dengan warga lainnyan. Tahun ini kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 8 Agustus 2010 ba'da Maghrib, dihadiri oleh sebagian besar warga. Ada beberapa warga yang tidak sempat datang karena berbagai alasan.  Penceramah Bp. Ustadz Khaerul, memaparkan makna silaturahim yang disambung oleh Bp. Drs. H. Guswandi SA yang mengulas sejarah Kp. Nusajaya  serta mengatakan dalam kondisi warga yang heterogen ini diharapkan terjalin suatu silaturahmi dan kerjasama yang baik juga menekankan kepada seluruh warga agar menjadi warga yang sejuk dan menyejukan .

Wiizz .. Masjid yang dulu lengang kini terasa penuh sesak menandakan warga sudah semakin banyak, bertambahnya penduduk maka sudah pasti lingkungan nusajaya pun semakin beragam dengan karakter dan sifat penghuninya, maka riungan seperti ini sangat penting dilakukan tidak hanya pada akhir bulan Sya’ban pas mau memasuki Bulan Suci Ramadhan saja tapi seyogyanya setiap saat atau paling tida satu minggu satu kali agar masing-masing bisa saling kenal dan saling memahami sifat keragaman tadi.  Manusiawi memang kalau ada warga yang berwatak temperamental, angkuh, dll., tapi tidak berarti harus dipertahankan melainkan harus dikikis habis sehingga pada akhirnya menjadi warga yang saling asah asih dan asuh sehingga tercipta lingkungan yang tenang, aman dan menyenangkan. Selanjutnya acara ditutup dengan musapahah dan ramah tamah sambil menikmati hidangan khas Nusajaya

0 komentar:

Posting Komentar

Wilujeng

Popular Posts

Total Pageviews

 

Copyright © 2010 nusajaya • Design by Dzignine
Tower Defense GamesGame Video Recorder